Cara Mudah Mengendalikan Smartphone Tanpa di Sentuh

Tags

Jika dilihat dari judulnya mungkin akan terasa sedikit aneh dan pasti anda juga akan bertanya-tanya bagaimana mungkin smartphone yang biasanya hanya dapat dikendalikan dengan menggunakan jari tangan dapat dikendalikan tanpa harus disentuh menggunakan jari kita, namun teknologi pada masa sekarang ini sudah sangat berkembang dengan sangat pesat sehingga hal apa saja yang sebelumnya tidak mungkin bisa menjadi mungkin di tangan-tangan ahli yang sudah sangat profesional dalam bidang teknologi. 


Kebanyakan orang sangat senang memainkan ponsel mereka hingga terkadang mereka akan sadar bahwa tangan mereka mulai merasa lelah dan pegal, kali ini ada sebuah cara unik untuk mengontrol smartphone anda tanpa harus memakai jari tangan melainkan dibantu dengan aplikasi bernama EVA Facial Mouse.
EVA Facial Mouse ini merupakan sebuah aplikasi yang dibuat oleh yayasan Vodafone yang berasal dari Spanyol, fungsi utamanya adalah memudahkan pengguna untuk menggunakan smarthone tanpa harus menyentuhnya seperti kegiatan menulis pesan, menjelajahi menu, serta masih banyak lagi yang lainnya, namun sebenarnya aplikasi ini ditujukan untuk orang-orang yang mempunyai keterbatasan untuk menggunakan smartphone untuk itulah aplikasi ini diciptakan.

Cara Mudah Mengendalikan Smartphone Tanpa di Sentuh :
1. Hal pertama yang harus anda lakukan adalah menginstall aplikasi EVA Facial Mouse di smartphone anda, aplikasi ini juga sudah tersedia di Google Play Store.
2. Setelah anda menginstall aplikasi EVA Facial Mouse kemudian anda buka dan aktifkan Accessibility dengan pilih Setting>Accessibility>EVA Facial Mouse.
Cara Mudah Mengendalikan Smartphone Tanpa di Sentuh
3. Selanjutnya klik OK untuk kebijakan aplikasi dan juga berikan izin dari aplikasi EVA Facial Mouse.
Cara Mudah Mengendalikan Smartphone Tanpa di Sentuh
4. Pada langkah selanjutnya anda akan dipandu dan tinggal klik next saja.
Cara Mudah Mengendalikan Smartphone Tanpa di Sentuh
5. Kemudian ada langkah yang juga sangat penting yakni menjadikan EVA Facial Mouse sebagai keyboard utama dengan cara buka Setting>Language&Input>Current Keyboard>Choose Keyboard>aktivkan EVA Keyboard dan kembali lagi klik Current Keyboard kemudian pilihlah EVA Keyboard.
Cara Mudah Mengendalikan Smartphone Tanpa di Sentuh

6. Anda dapat melihat gambar diatas sebagai petunjuk untuk nantinya anda gunakan sebagai pengatur gerakan smartphone dengan kepala.
Cara Mudah Mengendalikan Smartphone Tanpa di Sentuh

Nah itulah mengenai cara mengendalikan smartphone tanpa harus menyentuhnya, memang teknologi di masa sekarang ini sudah semakin maju sehingga tidak heran sudah muncul fasilitas-fasilitas baru yang dapat digunakan oleh orang-orang saat ini bahkan yang memiliki keterbatasan  dalam fisiknya.

Untuk Mendapatkan Aplikasi tersebut dapat didownload di bawah ini: