Urutan Susunan Warna Kabel UTP dan STP Pada Jaringan Komputer

Urutan dan Susunan Warna Kabel UTP dan STP Pada Jaringan Komputer sangatlah mudah, untuk lebih jelasnya dan supaya teman-teman mudah dalam menyusun kabel UTP / STP adalah sebagai berikut:
Susunan warna kabel tersebut terdiri atas 2 (dua) warna kabel, yaitu:

- Kabel Straight
Kabel straight merupakan kabel yang memiliki cara pemasangan yang sama antara ujung satu  dengan ujung yang lainnya. Kabel straight digunakan untuk menghubungkan 2 device yang berbeda. 

Contoh penggunaan kabel straight adalah sebagai berikut :
     - Menghubungkan antara computer dengan switch
     - Menghubungkan computer dengan LAN pada modem cable/DSL
     - Menghubungkan router dengan LAN pada modem cable/DSL
     - Menghubungkan switch ke router
     - Menghubungkan hub ke router

Urutan menyusun kabel straight :
    - Putih Orange, Orange
    - Putih Hijau, Biru
    - Putih Biru, Hijau
    - Putih Coklat, Coklat

Sebagai contoh dapat dilihat dari gambar berikut ini:

- Kabel Cross Over
Kabel cross over merupakan kabel yang memiliki susunan berbeda antara ujung satu dengan ujung dua. Kabel cross over digunakan untuk menghubungkan 2 device yang sama.

Contoh penggunaan kabel cross over adalah sebagai berikut :
    - Menghubungkan 2 buah komputer secara langsung
    - Menghubungkan 2 buah switch
    - Menghubungkan 2 buah hub
    - Menghubungkan switch dengan hub
    - Menghubungkan komputer dengan router

Urutan menyusun kabel cross over :
    - Putih Orange, Orange
    - Putih Hijau, Biru
    - Putih Biru, Hijau
    - Putih Coklat, Coklat

Sebagai contoh dapat dilihat dari gambar berikut ini:
  

Sekian dan Terima Kasih semoga bermanfaat...